
Siasati Kemacetan Akibat Pembangunan di Tol Arah Cikampek
RAB.com (JAKARTA): PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali melanjutkan proyek Jalan Tol Jakarta – Cikampek 2 (Elevated) yang sempat terhenti karena mudik Lebaran 2017. AVP Corporate Communication Jasa Marga Dwimawan Heru mengatakan, dengan adanya pembangunan tersebut, pengguna jalan diimbau untuk memperhatikan lokasi-lokasi penyempitan lajur. Penyempitan jalur diupayakan diatasi dengan Rekayasa Marka untuk mempertahankan jumlah lajur sesuai kondisi semula. Lokasi itu antara lain: Km 25+400 Cibitung, Km 26+200 Cibitung, Km 27+050 Cibitung, Km 28+000 Cibitung, Km 29+700 Cikarang Utama, Km 31+800 Cikarang Barat, Km 33+100 Cikarang Barat, Km 36+750 Cikarang Barat Utama (Cibatu), dan Km 37+400 Cikarang Timur. "Kepadatan lalu lintas masih dapat terjadi di tengah tingginya intensitas pekerjaan. Untuk itu Jasa Marga meminta maaf atas kepadatan yang terjadi selama proses pembangunan dan akan memaksimalkan pelayanan bagi pengguna jalan yang membutuhkan,”…